Syarat TOEFL CPNS & PPPK yang Diakui dan 13 Tips Lolos

syarat sertifikat toefl untuk cpns
DAFTAR ISI

Bahasa Inggris merupakan salah satu keterampilan yang penting dalam dunia kerja, termasuk dalam pemerintahan.

Bagi mereka yang berminat menjadi ASN baik itu Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik dapat menjadi nilai tambah yang signifikan.

Syarat TOEFL CPNS & PPPK dalam seleksi ASN, merupakan salah satu persyaratan yang umumnya ditetapkan.

Kalian tidak akan bisa lanjut ke tahap tes SKD walaupun sudah latihan soal CPNS jika syarat sertifikat TOEFL CPNS tidak dipenuhi.

Mari kita eksplorasi lebih lanjut tentang persyaratan sertifikat TOEFL CPNS yang diterima dan mengapa hal ini menjadi penting dalam membangun karir di lingkungan pemerintahan.

Apa Itu Sertifikat TOEFL?

Sertifikat TOEFL adalah bukti resmi kemampuan seseorang dalam bahasa Inggris. Ini adalah tes internasional yang mengukur kemampuan berbahasa Inggris bagi non-penutur asli.

TOEFL terdiri dari bagian Reading (Membaca), Listening (Mendengarkan), Speaking (Berbicara), dan Writing (Menulis).

Skor TOEFL digunakan dalam berbagai konteks seperti penerimaan perguruan tinggi, beasiswa, pekerjaan, dan seleksi CPNS dan PPPK di Indonesia.

Sertifikat TOEFL dikeluarkan oleh lembaga resmi seperti ETS dan memiliki masa berlaku yang ditentukan oleh instansi terkait.

Persyaratan TOEFL untuk CPNS & PPPK

Selain memperhatikan skor TOEFL yang diperlukan, ada beberapa persyaratan lain yang perlu diperhatikan dalam tes TOEFL untuk CPNS.

Salah satunya adalah jenis tes TOEFL yang diterima.

Jika kamu belum familiar, tes TOEFL memiliki beberapa jenis yang berbeda, dan perhatikan permintaan dari instansi yang kalian daftari.

Berikut persyaratan TOEFL untuk PPPK & CPNS

A. Jenis Toefl untuk CPNS & PPPK yang Diterima

Berikut jenis-jenis toefl yang bisa diterima dalam seleksi CPNS

1. Tes TOEFL PBT (Paper Based Test)

TOEFL PBT adalah format tes TOEFL yang dilaksanakan dalam bentuk kertas dan pensil

Tes ini merupakan salah satu format awal dari tes TOEFL sebelum teknologi internet menjadi lebih luas digunakan

Tes TOEFL PBT ini terdiri dari tiga bagian, yaitu Listening (mendengarkan), Structure (tata bahasa), dan Reading (membaca).

Rentang skor pada tes TOEFL PBT adalah 220 hingga 677.

Meskipun TOEFL PBT masih digunakan di beberapa lokasi yang tertentu, format ini semakin jarang karena TOEFL iBT telah menjadi format tes utama sejak beberapa tahun lalu.

Jenis Toefl ini selalu diterima dalam seleksi penerimaan CPNS & PPPK

2. TOEFL CBT (Computer Based Test)

TOEFL CBT adalah salah satu jenis tes TOEFL yang dilakukan melalui komputer.

Tes ini merupakan peralihan dari format PBT ke iBT dan digunakan untuk sementara waktu sebelum TOEFL iBT menjadi format tes dominan saat ini.

Tes Toefl ini melibatkan empat bagian utama, yaitu Listening (mendengarkan), Structure (tata bahasa), Reading (membaca), dan Writing (menulis). Skor pada tes TOEFL CBT berkisar antara 0 hingga 300.

Jenis Toefl ini juga sebenarnya bisa diterima sebagai syarat di seleksi penerimaan CPNS & PPPK, namun jarang ada yang meminta.

3. TOEFL iBT (Internet Based Test)

TOEFL iBT adalah salah satu jenis tes TOEFL yang dilakukan melalui internet.

TOEFL iBT merupakan format tes TOEFL yang paling banyak digunakan saat ini.

TOEFL iBT adalah versi tes TOEFL yang diakui secara internasional dan skornya dapat diterima oleh lembaga pendidikan dan perusahaan di seluruh dunia.

Tes ini terdiri dari empat bagian utama, yaitu Reading (membaca), Listening (mendengarkan), Speaking (berbicara), dan Writing (menulis).

Skor TOEFL iBT berkisar antara 0 hingga 120.

Jenis TOEFL ini juga diterima dalam sebagai syarat penerimaan CPNS & PPPK, namun jarang ada yang menggunakannya karena biayanya cukup mahal.

4. Toelf Prediction

Tes TOEFL Prediction adalah tes simulasi yang bertujuan untuk membantu calon peserta tes TOEFL dalam mempersiapkan diri menghadapi tes TOEFL.

Dalam tes simulasi ini, soal-soal yang digunakan mirip dengan soal-soal yang akan muncul pada tes TOEFL asli.

Tujuan utama dari tes TOEFL Prediction adalah memberikan gambaran kepada calon peserta tes tentang sejauh mana kemampuan mereka dalam menjawab soal-soal TOEFL, serta melatih mereka untuk menghadapi berbagai tipe pertanyaan yang mungkin akan dihadapi dalam tes TOEFL sebenarnya.

Tes TOEFL Prediction sebaiknya digunakan sebagai salah satu alat dalam persiapan menghadapi tes TOEFL resmi, bukan sebagai satu-satunya acuan.

Namun dalam seleksi penerimaan CPNS, masih banyak instansi yang hanya meminta TOEFL Prediction sebagai persyaratan, karena biayanya cukup murah dan banyak instansi yang bisa melaksanakannya sehingga pelamar tidak kesulitan.

5. Toefl ITP

TOEFL ITP adalah format tes TOEFL yang lebih banyak digunakan oleh institusi pendidikan untuk keperluan penempatan dan evaluasi internal.

Tes Toefl biasanya ini dilaksanakan dalam bentuk kertas dan pensil dengan metode PBT (paper based test).

Penting untuk diketahui bahwa hasil dari tes TOEFL ITP tidak memiliki validitas internasional seperti TOEFL iBT.

Jika Kalian membutuhkan hasil tes bahasa Inggris yang diakui secara internasional untuk keperluan studi di luar negeri, imigrasi, atau persyaratan kerja global, maka TOEFL iBT atau tes serupa yang diakui secara internasional adalah pilihan yang lebih tepat.

Namun dalam seleksi CPNS & PPPK, sertifikat Toefl jenis ITP ini sudah cukup untuk membuat kalian lulus berkas.

Syarat sertifikat TOEFL PPPK & CPNS bisa berbeda-beda setiap instansi, jadi kalian harus baca dan pahami sebelum memilih jenis TOEFL yang sesuai.

sertifikat toefl yang diakui untuk cpns
Jenis TOEFL untuk CPNS yang paling sering diminta adalah TOEFL ITP dan TOEFL Prediction (img: undand)

B. Lembaga yang Mengadakan Tes TOEFL PPPK & CPNS Harus Terdaftar & Terpercaya

Pastikan kalian melakukan tes TOEFL di lembaga yang memang terpercaya dan terdaftar di Pemerintah.

Biasanya lembaga yang mengadakan tes TOEFL kredibel adalah lembaga pendidikan.

Lembaga pendidikan tersebut bisa berupa pendidikan tinggi (universitas/ kampus) ataupun kursus belajar yang terdaftar.

C. Sertifikat TOEFL PPPK & CPNS Belum Kadaluwarsa

Beberapa institusi atau organisasi mungkin memiliki batasan waktu yang berbeda-beda untuk validitas sertifikat TOEFL.

Biasanya sertifikat TOEFL memiliki masa berlaku 3 bulan – 12 bulan.

Pastikan bahwa sertifikat Anda berlaku pada saat Anda mengajukan permohonan atau melamar pekerjaan CPNS & PPPK

D. Syarat Skor Skor TOEFL Untuk CPNS & PPPK

Syarat Skor TOEFL CPNS biasanya berbeda-beda tergantung jenis TOEFL-nya dan lembaganya

Namun biasanya kebutuhan Skor TOEFL:

  • TOEFL iBT skor kisaran minimal 32-80
  • TOEFL ITP atau PBT skor kisaran minimal 400-550
  • TOEFL CBT skor kisaran minimal 97-214
  • TOEFL Prediction skor kisaran minimal 400-550

Data diatas kami rangkum dari syarat skor TOEFL CPNS & PPPK di bebrbagai kementerian yang mensyaratkannya di tahun 2021.

Artinya, jika kalian diatas skor tersebut, sudah cukup untuk memenuhi syarat skor TOEFL PPPK & CPNS.

Instansi yang cukup tinggi syarat skor TOEFL CPNS dan PPPK-nya yakni Kementerian Luar Negeri

Tips Mendapatkan Skor yang Tinggi dan Lolos Syarat TOEFL CPNS & PPPK

Untuk mendapatkan skor TOEFL yang tinggi, diperlukan persiapan dan strategi yang baik.

Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu kalian mendapatkan skor toefl CPNS yang tinggi:

  1. Kenali Format Ujian: Pahami struktur dan format ujian TOEFL agar Kalian tahu persis apa yang diuji dan bagaimana soal-soalnya disusun.
  2. Praktik Ujian: Gunakan bahan-bahan latihan resmi TOEFL dan ujian praktek untuk mengasah kemampuan Kalian dalam kondisi yang mirip dengan ujian sesungguhnya. Hal ini membantu Kalian mengenali pola soal dan meningkatkan waktu pengerjaan.
  3. Pahami Instruksi: Pastikan Kalian memahami dengan baik instruksi pada setiap bagian ujian. Salah membaca instruksi bisa menyebabkan kehilangan poin penting.
  4. Kembangkan Kemampuan Bahasa Inggris Secara Terpadu: TOEFL menguji kemampuan bahasa Inggris secara menyeluruh, termasuk listening, reading, writing, dan speaking. Latih semua aspek ini secara terpadu untuk meningkatkan skor Kalian secara keseluruhan.
  5. Perbanyak Membaca: Membaca buku, artikel, dan berita dalam bahasa Inggris membantu meningkatkan pemahaman bacaan Kalian dan juga memperkaya kosakata.
  6. Praktik Listening: Dengarkan berita, podcast, dan materi audio dalam bahasa Inggris. Usahakan untuk mendengarkan berbagai aksen dan kecepatan berbicara.
  7. Latihan Writing: Tulislah esai dalam berbagai topik dan mintalah orang lain untuk mengoreksi tulisan Kalian. Perbaiki kesalahan yang umum dan perluas kosa kata Kalian.
  8. Berlatih Speaking: Berbicaralah dalam bahasa Inggris dengan teman atau tutor. Latih berbicara dengan lancar dan jelas. Jika memungkinkan, rekam percakapan Kalian untuk mengevaluasi kemajuannya.
  9. Kuasai Kosakata Penting: Persiapkan diri dengan kosakata kunci yang sering muncul dalam ujian TOEFL. Pelajari kata-kata dan frasa yang relevan dengan topik umum.
  10. Atur Waktu dengan Baik: Pahami batas waktu untuk setiap bagian ujian dan latih kemampuan mengatur waktu saat mengerjakan soal.
  11. Hindari Jawaban yang Terlalu Cepat: Jangan terburu-buru dalam menjawab. Teliti dan pastikan Kalian memahami pertanyaan dengan baik sebelum memberikan jawaban.
  12. Fokus pada Kelemahan: Identifikasi area kelemahan Kalian dalam bahasa Inggris dan berfokus untuk meningkatkannya. Hal ini membantu Kalian mencapai keseimbangan yang baik dalam seluruh bagian ujian.
  13. Tetap Tenang: Saat ujian, tetap tenang dan percaya pada diri sendiri. Jangan biarkan kecemasan atau ketegangan mempengaruhi performa Kalian.

Ingatlah bahwa persiapan yang baik dan konsisten adalah kunci untuk mencapai skor TOEFL yang tinggi. Latihan secara teratur dan kemauan untuk belajar dari kesalahan akan membantu Kalian mencapai hasil yang diinginkan. Selamat belajar dan semoga sukses!

Kesimpulan

Kemampuan berbahasa Inggris yang diuji melalui sertifikat TOEFL memberikan bukti konkret tentang kemampuan seseorang dalam berkomunikasi dalam bahasa Inggris.

Syarat sertifikat TOEFL CPNS ataupun PPPK bisa dibilang hampir selalu ada.

Persyaratan ini menjadi penting dalam seleksi CPNS dan PPPK karena tuntutan akan kemampuan bahasa Inggris yang semakin meningkat dalam konteks globalisasi dan kerjasama internasional.

Jadi, bagi Kalian yang berminat meniti karir di sektor pemerintahan, mempersiapkan dan memperoleh sertifikat TOEFL yang diterima dapat memberikan keunggulan yang berharga.

Jangan lewatkan kesempatan untuk mengasah keterampilan bahasa Inggris Kalian dan menambah nilai dalam perjalanan menuju karir pemerintahan yang sukses!

Ebook Gratis!!

download ebook contoh soal CPNS 2021

Subscribe untuk dapatkan e-book GRATIS dan informasi CPNS/ PPPK/ Sekolah Kedinasan terbaru  langsung di Email-mu

Picture of Suci Rizki
Suci Rizki
Passionate Content Writer