Cara Masuk STAN, Jurusan, dan Tahapan Tesnya

cara masuk stan
DAFTAR ISI

STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara) menjadi salah satu sekolah kedinasan yang cukup favorit di Tanah Air. Pasalnya, sekolah kedinasan yang satu ini memungkinkan para siswanya bisa bekerja di bawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) setelah lulus nanti.

Namun, mengingat peminatnya cukup banyak, dalam menjaring siswanya ada tahapan tes STAN yang harus dilewati dan terbilang sulit jika tanpa persiapan matang.

Peminat STAN yang cukup banyak dikarenakan STAN merupakan salah satu Sekolah Kedinasan Tanpa Syarat Tinggi Badan dan juga sekolah kedinasan gratis tanpa SPP jika kalian lulus REGULER

Pada kesempatan kali ini ASN Institute akan menjelaskan tentang cara masuk STAN, pilihan jurusan di STAN, dan tahap masuk STAN

Sekilas Tentang STAN

Saat menyinggung terkait STAN, pastinya sedikit banyak orang di Indonesia sudah familiar dengan sekolah kedinasan yang satu ini. STAN merupakan singkatan dari Sekolah Tinggi Akuntansi Negara.

Meskipun populer dengan nama STAN, namun diketahui sejak 2015 lalu penamaan STAN resmi berubah menjadi Politeknik Keuangan Negara STAN atau PKN STAN. 

Sekolah kedinasan PKN STAN berada dalam wilayah kewenangan dan pengelolaan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Berbeda dengan aturan sebelumnya yang mana lulusan STAN bisa mendapatkan Ikatan Dinas atau bisa langsung bekerja di bawah Kemenkeu, kini PKN STAN diketahui tidak lagu menawarkan Ikatan Dinas.

Jika tertarik untuk bekerja untuk negara, alumni PKN STAN bisa mengikuti seleksi CPNS dan berkesempatan untuk menjadi Aparatur Sipil Negara di berbagai kementerian maupun lembaga pemerintahan yang membuka lowongan. 

Meski ada perubahan tersebut, PKN STAN terbilang masih sangat  diminati dan memiliki jumlah mahasiswa yang banyak dibandingkan sekolah kedinasan lainnya di Indonesia. 

Pilihan Jurusan STAN

Nah, jika kamu merupakan salah satu yang tertarik untuk menempuh pendidikan di STAN, ada beberapa jurusan yang bisa dipilih sesuai minat, antara lain:

Akuntansi

Untuk jurusan Akuntansi di PKN STAN terdiri dari dua program studi, yaitu: 

  • D4 Akuntansi
  • D3 Akuntansi

Pajak

Untuk jurusan Pajak di PKN STAN terdiri dari tiga program studi, yaitu 

  • D3 Pajak
  • D3 Pajak Bumi dan Bangunan/ Penilai
  • D1 Pajak

Kepabeanan dan Cukai

Untuk jurusan Kepabeanan dan Cukai di PKN STAN terdiri dari dua program studi, yaitu: 

  • D3 Kepabeanan dan Cukai
  • D1 Kepabeanan dan Cukai

Manajemen Keuangan

Untuk jurusan Manajemen Keuangan di PKN STAN terdiri dari tiga program studi, yaitu: 

  • D3 Kebendaharaan Negara
  • D3 Manajemen Aset
  • D1 Kebendaharaan Negara

Cara Masuk STAN

Untuk bisa masuk STAN, seleksinya sangatlah ketat mengingat banyak sekali peminat dari seluruh penjuru negeri. Calon mahasiswa harus menghadapi Ujian Saringan Masuk (USM) STAN yang tak kalah ketat dari UTBK. Biasanya USM STAN dijadwalkan untuk dilaksanakan setiap bulan Maret hingga Juli. 

Namun per 2021, untuk Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) STAN sudah mengalami perbedaan, dimana tak lagi melalui USM. 

image 10
Halaman Registrasi Online Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN. (img: spmb pknstan)

Untuk mengetahui syarat masuk STAN yang lengkap kalian bisa lihat di website resminya https://pknstan.ac.id/

Biaya Kuliah STAN

Alasan kenapa belajar di STAN sangat diminati, salah satunya karena mahasiswanya tidak akan dipungut biaya sama sekali.

Namun, tentunya ada beberapa biaya-biaya lain yang masih perlu dipersiapkan, seperti biaya iuran organisasi kemahasiswaan, biaya wisuda, dll.

Calon mahasiswa STAN cukup membayar biaya pendaftaran sebesar Rp350.000 untuk Tahun Ajaran 2022/2023 yang masih sama dengan tahun sebelumnya.

Namun untuk tahun 2023 belum ada informasi. Kemungkinan besarnya sama, namun jika ada kenaikan biasanya tidak jauh dari nilai tersebut

Nilai Minimal UTBK STAN

Berikut ini adalah kriteria nilai minimal UTBK STAN pada 2022, sehingga belum tentu di tahun-tahun berikutnya sama.  

  1. Peserta Program Reguler
  • Skor TPS : minimal 600
  • Skor TBI : minimal 450
  1. Peserta Program Afirmasi
  • Skor TPS : minimal 400
  • Skor TBI : minimal 375

Apabila peserta tidak bisa memenuhi skor minimal UTBK STAN tersebut, maka otomatis tidak akan lolos ke tahap selanjutnya. Bagi peserta yang lolos UTBK, maka perlu melalui tahapan selanjutnya, mulai dari SKD hingga Seleksi Lanjutan.

Untuk tahun ajaran 2023 belum ada informasi yang jelas, naun kemungkinan tidak jauh berbeda.

Tahapan Tes STAN

Ujian SKD
Ilustrasi Ujian SKD. (img: Republika)

Jika kamu tertarik untuk mendaftar, berikut ada beberapa tahapan seleksi STAN yang harus dihadapi, antara lain:

1. Seleksi Administrasi STAN

Dalam seleksi administrasi PKN STAN, peserta akan disaring berdasarkan persyaratan untuk program reguler dan afirmasi. Dalam tahap seleksi ini, nilai UTBK menjadi salah satu persyaratannya.

Oleh karena itu, peserta seleksi PKN STAN harus memenuhi syarat nilai minimal UTBK STAN yang sudah ditentukan saat tahun mendaftar. 

Jika menilik dari penyelenggaraan tes di tahun-tahun sebelumnya, biaya pendaftaran SPMB PKN STAN harus membayar biaya Rp350.000 yang di dalamnya sudah termasuk dengan biaya test SKD Rp50.000.

2. Seleksi Kompetensi Dasar STAN (SKD STAN)

Untuk tahap tes STAN yang satu ini sudah menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Dalam tahap seleksi SKD terdiri dari tiga bidang yang harus dikerjakan, yaitu Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). 

Peserta seleksi PKN STAN akan dinyatakan lolos SKD ketika nilainya tidak di bawah nilai ambang batas SKD yang sudah ditentukan, serta berada di peringkat yang sesuai dengan jumlah kebutuhan peserta pada Seleksi Lanjutan I.

Tahapan tes STAN berupa SKD ini perlu diingat bahwa hanya bisa diikuti oleh peserta yang lolos di Seleksi Administrasi dan sudah melakukan pembayaran.

3. Seleksi Lanjutan I STAN

Dalam tahapan ujian STAN yang satu ini, terdiri dari Tes Kesehatan dan Kebugaran, erta Tes Psikologi.

Untuk Tes Kesehatan dan Kebugaran, diantaranya pemeriksaan tinggi badan, tekanan darah, kondisi kesehatan mata hingga pemeriksaan kesehatan lain yang sudah ditentukan oleh panitia pusat.

Selain itu, peserta di tahap Seleksi Lanjutan I juga diuji dengan lari mengelilingi lintasan dan shuttle run, push up, sit up, pull up atau chinning, atau aktivitas fisik lain yang ditentukan oleh panitia pusat.

Khusus untuk Tes Psikologi dilaksanakan dengan berbasis komputer atau Computer Based Test

Peserta dinyatakan lolos di tahap Seleksi Lanjutan I apabila memenuhi kriteria dari segi kesehatan dan kebugaran, serta psikologi.

Nilai dalam tahap seleksi ini didapatkan dengan menjumlahkan nilai antara kedua kriteria dengan bobot masing-masing 50%.

Tak hanya harus memenuhi dari segi nilai, peserta bisa dinyatakan lolos di tahap Seleksi Lanjutan I ini apabila masuk di peringkat yang sesuai dengan jumlah kebutuhan untuk Seleksi Lanjutan II.

Sama seperti di Seleksi Lanjutan I, untuk jumlah kebutuhan peserta di Seleksi Lanjutan II ditentukan oleh panitia pusat. 

4. Seleksi Lanjutan II STAN

Tahap tes STAN yang satu ini menjadi tes terakhir yang harus dilakukan setelah sebelumnya lolos di tahap Seleksi Administrasi dan Seleksi Lanjutan I.

Dalam tahapan Seleksi Lanjutan II, peserta akan melakukan tes wawancara semi daring. Peserta harus mengikuti wawancara di tempat yang telah ditentukan oleh panitia dan pihak pewawancara akan melakukan wawancara secara online menggunakan media video conference.

Peserta Seleksi Lanjutan II akan dinyatakan lolos apabila memenuhi standar minimal kriteria wawancara dan masuk dalam peringkat angka yang sesuai dengan jumlah kebutuhan peserta.

Adapun jumlah kebutuhan peserta yang lulus SPMB PKN STAN ditentukan oleh panitia pusat.

Pengumuman Hasil Seleksi

Untuk melihat pengumuman hasil seleksi STAN atau PKN STAN, Kamu bisa mengunjungi situs web institusi PKN STAN atau mengikuti informasi yang diumumkan melalui media sosial atau media cetak.

Kamu juga bisa menghubungi institusi terkait secara langsung untuk menanyakan informasi mengenai pengumuman hasil seleksi.

Pastikan bahwa Kamu mengikuti informasi yang benar dan resmi dari institusi terkait, jangan tergiur oleh informasi yang tidak jelas atau tidak resmi yang mungkin beredar di masyarakat.

Jika Kamu merasa kurang yakin dengan informasi yang Kamu terima, sebaiknya Kamu menghubungi institusi terkait secara langsung untuk memastikan kebenarannya.

Itulah informasi lengkap terkait cara masuk STAN, jurusan STAN, dan tahap seleksi STAN. Semoga bisa membantu kalian yang ingin mendaftar STAN di tahun ini.

Jika kalian ingin mudah lolos seleksi STAN, latih kemampuan kalian dengan tryout kedinasan dari ASN Institute

Ebook Gratis!!

download ebook contoh soal CPNS 2021

Subscribe untuk dapatkan e-book GRATIS dan informasi CPNS/ PPPK/ Sekolah Kedinasan terbaru  langsung di Email-mu

Picture of Taufiq
Taufiq
Digital Strategist & Development. High interest in education and technology. Berharap bisa membantu banyak orang menjadi ASN dengan implementasi teknologi dalam pembelajaran
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments